Sosialisasi dengan Tetangga

Sejak pindah rumah pada September lalu saya merasakan kehidupan sosial yang lebih baik. Artinya, sosialisasi dengan tetangga lebih baik dibanding dulu. Di rumah lama memang kehidupan sosialnya kurang baik padahal itu di kampung, loh. Kata orang, tinggal di kampung lebih guyub dan terasa persaudaraannya.

Kursus Bahasa Asing di Universitas Indonesia

Awalnya sih iseng dan tanya ke pak suami kalau saya pengen melanjutkan les Bahasa Jepang di Depok.

Sifat Baik Ibu-ibu Jepang

Saya suka banget melihat kebiasaan orang-orang di sekitar atau yang saya kenal tak terkecuali dengan kebiasaan ibu-ibu Jepang yang ada di Indonesia. 

Kegiatan Sosial Bersama Ibu Jepang

Dua minggu sejak kepulangan saya ke Indonesia, tepatnya pertengahan Juni lalu, saya memutuskan untuk melanjutkan kegiatan sosial bersama ibu-ibu Jepang yang tinggal di Indonesia.

Pindah Rumah

Sudah 16 hari saya tinggal di rumah baru. Yup, saya pindah dari rumah yang lama dengan berbagai alasan. Salah satunya ingin suasana baru yang semula tinggal di kampung sekarang di komplek. Pindah rumah ini sudah saya rencanakan sejak bulan puasa lalu. Segala sesuatunya sudah kami rencanakan mulai sebelum pindahan sampai setelahnya. 

Serba-serbi Semarang

Sebagai cah Semarang yang lahir dan besar di kota ini membuat saya ingin menulis tentang serba-serbi Semarang.

Sereh dan Sirih

Setiap Sabtu saya dan pak suami belanja ke pasar untuk membeli stok sayuran dan lauk. Sebelum pergi, pak suami mengingatkan saya untuk membeli "sereh." Rencananya daun yang dimaksud pak suami akan digunakan untuk mengobati matanya yang sakit. Ya sudah, saya manut toh harganya juga murah.

Seperti Anak Sendiri

Budhe dan ibu saya mempunyai beberapa persamaan. Mereka sama-sama seorang ibu dengan beberapa anak. Mereka juga punya "anak" lain yang bukan dari darah daging sendiri. Bertahun-tahun mereka tinggal di rumah yang sama jadi budhe dan ibu menganggap seperti anak sendiri. Kisah mereka berbeda tapi hampir mirip.

Jangan Sampai Keuangan Bocor

Sadar atau tidak, saat ini banyak orang yang berpikiran bahwa makin besar gaji maka makin sejahtera hidupnya.

Jangan Sepelekan Sakit Maag

Suami saya punya sakit maag sejak belum menikah. Kalau telat makan yang sakit bukan hanya perut tapi juga kepala.

Kontrakan

Lagi pengin ngomongin kontrakan, nih. Kalau mau ngomongin kontrakan pastinya dulu saya pernah dong jadi kontraktor atau orang yang pernah ngontrak. Saya dan pak suami sempat ngontrak setahun di daerah Tanjung Barat. Lumayan betah tinggal di situ karena lokasinya strategis, mau ke mana-mana dekat. 

Sering Kram

Minggu lalu, saya dan pak suami hampir tiap hari bolak-balik ke rumah sakit karena kami berdua nggak enak badan.

Jalan-jalan ke Candi Borobudur

Kapan terakhir kali teman-teman ke Candi Borobudur?

Panduan Komplit Wisata ke Jepang

Jepang masih menjadi daya tarik bagi orang Indonesia untuk berwisata.

Belajar dari Jepang

Banyak banget artikel dan tulisan yang menceritakan tentang besarnya peran ibu-ibu Jepang. Saya termasuk yang suka membaca dan mengikuti kegiatan mereka meski lewat tulisan. Saya selalu kagum dengan mereka. Bukan hanya ibu asli Jepang saja tapi juga ibu Indonesia yang tinggal di sana.

Pengalaman Tarik Tunai dengan ATM BNI di Jepang

Tinggal di luar negeri bagi beberapa orang memang agak susah untuk menyesuaikan diri. Semua sistem dan beberapa hal yang sudah biasa di negeri sendiri sangat berbeda saat kita berada di luar negeri.

Ketika KRL Mogok

Pernah mengalami KRL mogok?

Merapi Jeep Tour di Yogyakarta

Liburan lebaran kemarin saya dan suami memang niat pengin mencoba Merapi Jeep Tour di Yogyakarta. Sebenarnya bapak dan ibu tidak ada rencana ke Yogya karena mereka sudah nyekar saat nyadran (berdoa di makam sebelum puasa). Tapi, demi anak perempuannya, mereka rela ke Yogya lagi. Yeay!! ^-^

Cerita Mudik

Cerita mudik itu seru dan tidak ada habisnya, ya. Isinya bisa hal-hal yang kurang menyenangkan dan banyak juga cerita senang dan bahagianya. Biasanya orang akan melakukan apa pun demi bisa mudik. Mulai dari harga tiket naik dan tidak mudah didapatkan sampai rela terkena macet demi bisa pulang ke kampung halaman. Tapi itu semua sangat seru kalau diingat-ingat.^-^.

KPR Kami Diapprove

Teman-teman mau tinggal di rumah idaman? Untuk mendapatkan rumah idaman pasti kita akan berusaha semaksimal mungkin supaya hal itu terwujud. Mungkin pengalaman berburu rumah memang mengasyikkan sekaligus mengharukan. Seringnya saat kita sudah cocok dengan rumah yang diimpikan kadang terkendala budget atau approval KPR. Bener kan? hihihi. Sama kayak pengalaman saya. Dengan sedikit drama, akhirnya KPR kami diapprove oleh bank.

Makan Beton Bikin Sehat

Ada yang suka makan beton?

Belanja di Bulan Puasa

Bulan puasa, bulan penuh diskon. Tak hanya diskon ampunan tapi juga diskon aneka barang, mulai dari fashion sampai makanan.

Data Pribadi di Pengiriman Paket

Saat ini jual beli secara online sudah nggak asing lagi. Banyaknya toko online dan berbagai kemudahannya sangat memanjakan konsumen. Dengan klik sana dan sini, tanpa bersusah payah ke mana-mana konsumen bisa bebas dan bertransaksi dengan mudah. Tapi apakah teman-teman sudah berhati-hati dengan data pribadi yang dicantumkan dalam jual beli online tersebut?

Tempe di Jepang

Sewaktu tinggal di Yokohama, yang sering saya kangenin dari Indonesia yaitu kulinernya.

Ikhtiar Hamil Jalan Terus

Lama nggak ngeblog, saya sempat cek beberapa komentar banyak juga teman-teman yang membaca ikhtiar saya untuk hamil.

Menonton Film Berkualitas dan Anti Mainstream di Kineforum

Bosan dengan film bioskop yang itu-itu saja? Atau malah sayang ketika mengeluarkan uang yang lumayan ternyata filmnya nggak greget atau nanggung? Tenang, semua itu nggak bakal terjadi kalau menonton film berkualitas dan anti mainstream di Kineforum. Masih ada yang asing dengan Kineforum ya? 

Kangen Jepang

Kejadian sebulan lalu...

Klinik Rumah Gigi : Perawatan Gigi Murah di Depok

Kesehatan gigi kerap kali dianggap sepele oleh beberapa orang. Padahal menjaga kesehatan gigi itu penting karena kalau gigi sakit, mau ngapain juga nggak enak. Mau makan saja malas. Boro-boro makan, kadang senut-senutnya bikin kepala pusing dan nggak mau ngapa-ngapain kan?

Mata Itsuka Aimasuyou

More friends

More experiences

More fun

See you in new life




Place where we lived in
We did sport there
So memorable
It will be missed so much

Mata itsuka aimasuyou, Nihon ^-^



Our last day for this year,
at Shin Yokohama

Radio Delta FM

Radio bukan hal baru bagi saya sebab sejak SMP saya sudah menjadi radio mania.

Dear Blog

Dear, blog. Sudah lama saya tidak menyapamu, maaf kalau tempatmu kotor. Saking lamanya tak menyentuhmu, ternyata baru tahu kalau urutan popular posts sudah berubah. Oke, deh, sebelum tutup bulan, saya mau curhat ke kamu, ya blog. 

Hanami di Shinjuku Gyoen

Sabtu awal April, saya dan suami berencana melihat hanami di Shinjuku Gyoen.

Belajar Bahasa Jepang

Kemarin hari pertama saya belajar Bahasa Jepang di Shin Yokohama, tepatnya di Kohoku International Lounge (KIL).

Bukan Darah Biru

Saya memang bukan keturunan priyayi.

Melapor ke Distrik Setempat di Jepang

Ketika suami menjemput di shuttle bus, saya sudah diberi tahu kalau saya harus melapor ke distrik Kohoku (semacam kelurahan di daerah tempat tinggal), paling lambat dua minggu setelah saya sampai.

Tetap Produktif Meski Terkena Penyakit Jantung

Sampai sekarang penyakit jantung masih menjadi penyebab nomor satu di dunia.

Hidup Lebih Mudah

Selama tinggal di Jepang, hal yang paling saya sukai adalah hidup lebih mudah. Beda banget sewaktu kami bandingkan hidup di Indonesia. Entah karena saya yang nggak kekinian atau kudet atau kantong mepet. Hihihi sepertinya bener semua jawabannya.

Aplikasi Blogspot

Tahun lalu saya pernah install aplikasi blogspot di HP, maklum karena waktu itu pengin banget bisa ngeblog mobile. Saat mencoba untuk blogpost kok nggak bisa, jadi ya sempat saya delete.

Berpikir Positif

Ada beberapa kejadian di minggu ini yang membuat saya untuk tidak menyepelekan pikiran. Iya, berpikir positif. Padahal banyak banget ya yang sudah cerita tentang efek kekuatan pikiran. Namanya juga manusia kadang lepas kontrol dari berpikir positif malah negatif.

Radio Mania

Pertama kali saya kenal radio sewaktu SMP. Kalau liburan sekolah biasanya saya suka menginap ke rumah budhe. Kebetulan waktu itu kakak sepupu suka banget mendengarkan radio. Kalau malam pasti radio menyala sampai nggak ada suaranya. Nah, dari situ saya mulai suka dengan radio dan menjadi radio mania.

Alexa Ramping Meski Jarang Update

Bagi bloger, siapa coba yang tidak suka kalau alexanya ramping?

Membisniskan Oleh-oleh

Hihihi judulnya gaya banget ya?

Menyusul Suami ke Jepang

Alhamdulillah, saya diberi kesempatan lagi berkunjung ke Jepang.

Ikhtiar Hamil ke Sukimin Taryono

Ini salah satu ikhtiar hamil saya ke pengobatan alternatif, khususnya pengobatan China. Mulanya saya tahu soal pengobatan ini dari sepupu yang juga berobat ke sana. Kalau di internet terkenal dengan sebutan Shinse Sukimin. Namanya juga ikhtiar ya, makanya saya bela-belain datang untuk ikhtiar hamil ke Sukimin Taryono.

Peduli Pajak

Buat apa bayar pajak kalau dikorupsi?

Belajar Ngeblog Online

Ini hari terakhir tantangan di grup Learning Forever (LF) yang saya ikuti. Grup LF adalah lanjutan dari acara Fun Blogging pada bulan lalu. Setelah acara selesai, tiap peserta akan dimasukkan ke dalam grup LF di Facebook. Beruntung banget saya bisa masuk grup ini. Ilmu dan wawasan bertambah dengan belajar ngeblog online.

Menu Pepes Lele

Pagi tadi sebenarnya saya agak malas-malasan mau ngapa-ngapain.

Tetap Sehat Saat Musim Hujan

Musim hujan kalau daya tahan tubuh tidak fit, bisa-bisa badan nggak kuat dan gampang sakit. Padahal aktivitas sehari-hari tetap berjalan seperti biasa sehingga saat musim hujan perlu tenaga ekstra agar tetap bisa menjalankannya dengan baik. Alhamdulillah, saya akhir-akhir ini jarang sakit dan tetap sehat saat musim hujan.

Ngeblog itu Asyik

Hampir setahun saya ngeblog. Saya membuat postingan pertama kali di Bulan Februari tahun lalu.

Pantang Menyerah!

Huwaaa sudah malam dan listrik baru saja menyala karena padam sejak habis ashar. Saya sampai mati gaya berjam-jam menunggu kapan nyalanya. Ternyata listrik menyala menjelang deadline tantangan post a day dari grup yang saya ikuti, hihihihi. Kebetulan juga saya mengambil judul yang kurang lebih sama menceritakan perjuangan saya untuk pantang menyerah

Jalan Berlubang

Sepanjang jalan di dekat rumah, banyak sekali jalan berlubang.

Belanja di Tanah Abang

Tempat belanja yang satu ini memang tersohor banget, ya. Nggak hanya dari Jabodetabek saja tapi banyak juga orang dari luar kota yang suka belanja di sini.

Sehat, Bahagia, dan Cantik Bersama H2 Health and Happiness

Menjadi tua itu pasti tapi untuk sehat, bahagia, dan cantik itu pilihan. Hihihi, quote yang pas nggak sih, untuk para perempuan?

Kuliner Enak di Pasar Minggu

Dulu sewaktu pulang kerja, saya sering lewat Pasar Minggu. Soalnya waktu itu pedagang sayuran masih bebas berjualan di pinggir jalan, jadi saya sekalian mampir belanja sayuran. Sayangnya, saya tidak tahu kalau ada kuliner enak di Pasar Minggu padahal tempatnya sering banget saya lewati.

Tiwul di Perkotaan

'Bubur, bubuuuur, bubur mbaaaaak'

Belajar Ngeblog: Memperbaiki Template

Bagi orang yang baru mengenal blog seperti saya, melihat berbagai template yang berwarna-warni kok rasanya pengin banget memiliki template seperti itu. Saya masih ingat pertama kali ngeblog memakai template yang ada di blogspot, bentuknya sederhana banget. Ketika tahu blog orang lain yang templatenya warna-warni atau lucu, eaaa saya jadi pengin. Pada dasarnya saya suka template yang minimalis dan simpel. Lama-lama saya belajar ngeblog memperbaiki template. 

Kuliner Depok: Soto Juragan

Depok memang surganya kuliner. Salah satu kuliner favorit saya adalah soto. Kuahnya yang hangat, rasanya yang gurih, ditambah dengan daging yang kenyal, hmmm membuat selera makan bertambah apalagi kalau dimakan saat musim hujan seperti ini, cocok banget.

Camilan Gampang: Awuk-awuk Sagu Mutiara

Kalau musim hujan, penginnya makaaan terus, ya. Bawaannya cepat lapar. Kalau begini, diet gagal, huhuhu.

Ulang Tahun Ketiga KEB

Meski sudah dua minggu lewat tapi saya masih merasakan keseruan dan kebahagiaan bergabung di acara ulang tahun ketiga KEB yang diadakan di Grapari Digi Life, Bandung. Acara yang murni dari emak dan untuk emak memang seru baik panitianya, makanannya, dan arisan ilmunya.

Pengalaman Membangun Rumah Sendiri

Mempunyai rumah pasti seneng, dong, apalagi kalau rumah pertama. Hal ini pasti dirasakan semua orang. Untuk menentukan rumah yang kami tinggali ini, awalnya saya dan suami sempat bingung. Mau beli rumah ready stock di komplek, beli rumah second, atau beli tanah lalu dibangun sendiri. Semua tahap tersebut sudah kami jabanin satu per satu dan akhirnya kami memutuskan untuk membeli tanah. Banyak banget pengalaman yang kami dapat saat membangun rumah sendiri.

Saya Bukan Kamu

Iya, saya bukan kamu. Plis, jangan disamain, ya.

Waspada Buah Impor

Kemarin saya menonton berita yang bikin kaget. Kabarnya apel impor dari AS yaitu Granny Smith dan Gala terkontaminasi bakteri Listeria monocytogenes. Meskipun Kementan menjamin bahwa apel impor yang saat ini beredar di pasaran aman dari Listeria tapi hendaknya kita harus waspada. Apalagi bagi ibu sebagai gerbang utama masuknya pangan di rumah. Untuk amannya, lebih baik kita waspada terhadap buah impor dan mengonsumsi buah lokal saja. 

Memakai Domain Sendiri Bagi Pemula

Kalau saya ditanya mengapa domain berubah yang dulunya ada blogspot-nya sekarang hanya pakai dotcom, alasan cuma satu yaitu agar mudah diingat.

Saya Ingin Sehat

Mungkin beberapa teman yang mampir ke blog saya, akhir-akhir ini sering banget menemukan postingan tentang kesehatan, utamanya tentang gizi dengan hastag #10HariNonstopNgeblogGizi. Baiklah, saya akan cerita bagaimana awalnya saya yang sok-sokan menulis tentang gizi. Karena apa? Saya ingin sehat dan ingin berbagi tentang gizi. 

Aktivitas Fisik yang Cukup dan Dampaknya terhadap Kesehatan

Indonesia saat ini mempunyai beban ganda masalah gizi. Masalah gizi buruk atau kurang belum juga teratasi, di sisi lain kejadian gizi lebih, jumlahnya meningkat. Yang menyedihkan, prevalensi gizi lebih pada anak-anak dan orang dewasa setiap tahun terus naik. Perkembangan teknologi dan informasi yang sangat pesat memudahkan masyarakat melakukan aktivitas tanpa bersusah payah mengeluarkan tenaga. Padahal melakukan aktivitas fisik yang cukup berpengaruh pada kesehatan.

Pentingnya Mencuci Tangan

Mencuci tangan termasuk hal yang sangat sepele hingga banyak orang yang mengabaikan masalah ini. Padahal mencuci tangan termasuk tindakan mudah dan murah yang mampu mencegah penyakit. Tangan justru menjadi perantara banyaknya bakteri yang masuk ke tubuh. Pentingnya mencuci tangan diharapkan mampu mengubah perilaku masyarakat untuk hidup lebih sehat. 

Cara Membaca Label Makanan

Jadilah konsumen yang pintar dengan cara mengetahui informasi makanan tersebut  pada label makanan.

Aturan Minum Air Putih

Masih ingat dengan iklan air mineral yang sering muncul di televisi?

Jangan Lupa Sarapan

Mungkin banyak sekali orang yang melewatkan sarapan. Waktu yang terbatas biasanya menjadi faktor utama. Takut macet, takut telat, atau banyaknya pekerjaan yang harus dikerjakan terkadang membuat banyak orang mengesampingkan sarapan. Padahal sarapan itu waktu yang paling penting, lho. Sebaiknya jangan lupa sarapan, luangkan waktu sebentar untuk sarapan pagi karena banyak manfaatnya. 

Batasi Konsumsi Makanan Penyebab Penyakit Degeneratif

Penyakit degeneratif bukanlah penyakit menular. Dulu degeneratif disebut penyakitnya orang tua karena mengiringi proses penuaan dan menyerang lansia di atas 50th. Sekarang, kejadian penyakit ini sangat pesat bahkan melebihi penyakit menular.

Sumber Pangan Alternatif

Belum kenyang kalau belum makan nasi. Begitu yang biasa diucapkan oleh sebagian besar orang Indonesia karena makanan sehari-harinya adalah nasi. Padahal untuk bisa kenyang, kita tidak harus mengonsumsi nasi.

Biasakan Banyak Makan Sayuran dan Buah

Alhamdulillah, saya punya suami yang suka sayuran dan buah-buahan. Kebiasaan suka makan sayur dan buah mungkin karena ajaran orang tua kami sejak kecil. Orang tua selalu membiasakan anak-anaknya agar suka sayuran dan buah. Meski demikian suami tidak suka sayuran yang dimakan mentah untuk lalap atau yang rasanya agak pahit. 

Bersyukur dan Menikmati Makanan

Sedih rasanya jika melihat acara televisi yang menceritakan sebagian masyarakat kita susah mencari makan padahal makanan adalah kebutuhan dasar yang harus dipenuhi manusia.

Tumis Oncom - Leunca, Makanan Murah Meriah yang Nikmat dan Bergizi

Pertama kali belanja di abang sayur yang berada di Jakarta, saya sempat heran dan jijik ketika melihat barang dagangan berwarana oranye.

I Love You, KEB

Bulan Januari, saya pasti ingat kalau KEB ulang tahun. Apa itu KEB?

Tak Sesuai Rencana

Setiap orang pasti punya rencana untuk menjalani kehidupan. Rencana A akan disusun untuk memenuhi target, bila tidak berhasil masih ada rencana B. Begitu kan, yang sering terjadi. Tujuan dari rencana-rencana itu satu, agar hidup lebih bahagia dan sejahtera.

Kenapa Selalu Butuh Clear Temper?

Saya memakai listrik pra bayar. Memakai listrik jenis ini lumayan enak karena pemakaian listrik dapat sesuai kebutuhan.

Mengenal Kojic Acid, Cara Mencerahkan Kulit dengan Kojiesan

Pertama kali mendengar kata 'Kojiesan', pikiran saya langsung mengarah ke negara Jepang. Karena apa?

Belajar Ilmu Blog di Fun Blogging

Akhirnya saya bisa ikut acara ini.

Sitrun Sahabat IRT

Dulu kantor saya ada penginapannya yang memudahkan akomodasi orang dari luar daerah selama berada di ibu kota. Kalau ada penginapan pastinya sepaket dong dengan pantry. Jadi ada pegawai yang mengurusi bagian cuci mencuci.

Tak Semua Orang Suka Beras Merah

Saya dan suami mencoba mengganti konsumsi beras putih ke beras merah. Kebiasaan ini sudah berlangsung sejak bulan puasa lalu. Alasannya karena ingin sehat aja mengingat begitu banyaknya informasi mengenai manfaat beras merah.

Anak Kecil Naik Motor, Fenomena yang Salah Kaprah

Beberapa minggu lalu tepatnya saat liburan sekolah, di depan rumah saya, sering terdengar motor dengan suara yang memekakkan telinga disertai dengan tawa mereka yang mengendarainya. Saya lihat dari dalam rumah, ternyata pengendara motor tersebut anak SD yang berboncengan dengan dua temannya. 

Semangat ke Sekolah

Angkot yang saya tumpangi mengurangi kecepatan ketika ada ibu dan gadis ciliknya melambaikan tangan, meminta angkot berhenti. Setelah si kecil mencium tangan ibu lalu masuk dan memilih duduk di pojok belakang, sebaris dengan saya. Terdengar dari luar si ibu bilang, 'Hati-hati, ya.'

Bertemu Gundam di Odaiba

Ada yang masih ingat sama Gundam? 

Tokyo Camii, Masjid Terbesar di Jepang

Mulanya saya dan suami tidak ada niatan pergi ke Tokyo Camii. Setelah ngobrol di Starbuck Ueno dengan teman kami yang sedang liburan di Jepang, kami hanya jalan-jalan di sekitar Tokyo. Langkah kaki kembali melangkah ke Harajuku. Tiba-tiba saja suami mengajak sholat di masjid yang ada di Tokyo.

Nara Identik dengan Rusa

Biasanya para pelancong mengunjungi Kyoto, Osaka, dan Nara dalam satu paket. Mungkin karena Nara berada diantara Kyoto dan Osaka. Tempat wisata yang sering menjadi jujugan wisatawan yaitu Kohfukuji Temple dan Todaiji Temple.

Jalan-jalan Sebentar di Osaka

Osaka merupakan tujuan akhir saya dan suami setelah berkeliling Kyoto dan Nara.

Menikmati Kunonya Kyoto

Dari daerah Arashiyama saya dan suami melanjutkan perjalanan ke Higashiyama.

Indahnya Kyoto

Akhirnya saya bisa menulis cerita yang sempat ngendon di draft lamaaa banget, sekitar tujuh bulan tidak saya ulik-ulik. Sebenarnya saya menulis untuk pengingat saja. Asal tahu ya, saya dan suami bukan traveller sejati. Kami jalan-jalan tanpa target dan hanya dijalani saja hehe. Karena sudah ngendon lama, tulisan ini seingat saya saja.

Tukang Sayur, Idola Para Ibu

Pagi tadi, selepas subuh saya belanja ke tukang sayur favorit saya. Kenapa favorit?

Mau ke Genting Highlands? Tahun 2016 Saja!

Setelah keliling KL gratis di hari sebelumnya, pada hari kedua saya dan suami semangat karena mau ke Genting Highlands. Berdasarkan buku panduan dan beberapa blog yang saya baca, arena outdoor di sini seru banget. Saya dan suami jadi tambah penasaran.

Kuil Budha yang Eksotik di Genting

Kuil Gua Chin Swee dibangun oleh Lim Goh Tong, pengusaha kaya raya yang juga pendiri Genting. 

Ada Apa Saja di Petronas?

Setiap wisatawan yang berkunjung ke Malaysia dapat dipastikan mau melihat Menara Kembar Petronas (Petronas Twin Towers).

Keliling di KL Gratis, Bisa!

Habis dari Batu Caves, saya dan suami jadi bingung. Mau kemana pagi dan siang ini?

Capeknya Naik ke Batu Caves

Liburan di Malaysia hanya bisa full dua hari saja. Rencana kami, pertama ke Batu Caves dan KL. Hari kedua ke Genting Highlands, dan hari ketiga jalan-jalan biasa karena pesawat take off siang.

Perjalanan Darat dari Singapura ke Malaysia

Perjalanan dari Singapura ke Malaysia ditempuh dengan bus malam, karena kami memang berniat akan tidur di bus. Setelah keluar hotel di Geylang, kami mencari taksi menuju terminal bus Singapore-Johor yang ada di Queen Street. Membayar taksi cukup memakai EZ-link, alhamdulillah sisa saldo kami masih mencukupi.